Jum’at, 15 November 2024 Yayasan Embun Pelangi dikunjungi oleh Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Sumatera Barat. Kunjungan ini dilaksanakan dalam rangka studi terkait kekerasan terhadap gender dan HIV. Ketua BKOW Sumatera Barat yakni Ibu Fitri Amalia Umar membagikan cerita terkait kondisi Sumatera Barat yang masih banyak kasus kekerasan terhadap perempuan dan HIV yang masih banyak belum terjangkau dan ditangani. Kemudian jumlah penduduk yang tidak seimbang dengan jumlah pengada layanan ditingkat kota dan provinsi. Di studi banding ini Yayasan Embun Pelangi membagikan cerita dan mekanisme dalam menjangkau dan memberikan layanan kepada korban kekerasan terhadap gender dan HIV di Provinsi Kepulauan Riau. Harapannya semoga yang dibagikan oleh Yayasan Embun Pelangi dapat menjadi inspirasi kepada BKOW Sumatera Barat supaya kekerasan terhadap gender dan HIV di Sumatera Barat dapat ditangani dengan maksimal. ( Vivi Dominica )
Perumahan Anggrek Permai Blok K no.22, Kelurahan Baloi Indah Kecamatan Lubuk Baja
Kota Batam Provinsi Kepuluan Riau
- yayasanembunpelangi@gmail.com
- 0778-426570